Sinopsis oleh : Pakde Adam, praktisi pasar modal syariah
Dalam memulai sebuah perjalanan, merupakan sebuah keharusan. Untuk menyiapkan bekal yang cukup dalam menjalani perjalanan yang mengarah pada tujuan. Mang Amsi, founder syariahsaham.com melalui buku terbitan major publisher Elexmedia Group mencoba mengemas berbagai pertanyaan pemula yang ingin terjun ke dunia saham. Khususnya saham syariah.
Buku ini dimulai dengan bahasan mula yang mengambil landasan dan teladan dari Nabi Yusuf A.S. Sehingga sudut pandang metodologisnya mengarahkan pembaca untuk cermat dan terencana sebagai mana teladan dari nabi Yusuf A.S.
Dalam memulai sebuah perjalanan, seorang pengelana akan melewati pintu mulanya. Banyak pilihan pintu menuju jalan kelana di pasar modal. Dalam bahasan pertama buku ini, Mang Amsi memberikan gerbang besar berupa gambaran luas mengenai dunia pasar modal. Membuka tabir yang selama ini hanyalah prasangka kalangan non pasar modal, Mang Amsi mengubahnya menjadi kesiapan matang untuk memulai sebuah perjalanan.
Gerbang Utama
Setelah melewati gerbang utama dalam sebuah perjalanan kelana, tentunya pemula akan menghadapi tantangan-tantangan baru dari faktor eksternal dan utamanya mengenai tantangan keyakinan. Keyakinan akan menjadi penghalang pertama dari langkah kaki sang pemula dalam berkelana. Pada bagian kedua buku ini, Mang Amsi menyingkap segala keraguan pemula. Dan banyak keraguan lain yang umumnya menjadi penghalang langkah para pemula di pasar modal khususnya pasar modal syariah.
Setelah melewati bagian kedua buku ini, pembaca akan digiring untuk memahami mekanisme dasar yang wajib diketahui oleh pemula pasar modal. Uniknya, mekanisme dan hal teknis semacam ini seringkali dilupakan “orang-orang lama.” Apabila hal dasar teknis ini sudah dapat dipahami dengan mudah oleh pemula, selanjutnya pemula akan lebih siap memulai kelananya di pasar modal.
FATAMMA
Kesiapan berkelana tentunya memerlukan bekal yang cukup untuk mencapai tujuan perjalanan. Melalui buku ini, Mang Amsi memberikan bekal petunjuk berupa FATAMMA ala Mang Amsi. Kekhasan Mang Amsi akan dijelaskan secara teknis bagaimana Mang Amsi mengelola portofolionya menjadi tumbuh dan berkembang dengan tips trik ala Mang Amsi. Tidak berhenti pada sajian stock pick super saja, Mang Amsi memberikan juga metodologi praktis untuk pemula agar dapat melahirkan stockpick super secara mandiri.
Pada bagian terakhir dari buku ini, Mang Amsi banyak bercerita teladan dari para mentornya mengenai pengelolaan portofolio agar dapat menempatkan kesabaran diri pada posisi yang tepat. Hal ini dipertajam pada bagian lampiran buku berupa kisah-kisah eksklusif sekaligus inspiratif beliau bersama mentor Mang Amsi. Lengkap disertai pula fatwa pendukung dari MUI mengenai pasar modal syariah. Dan menjadikan buku ini sebagai referensi spesial untuk pemula, khususnya di pasar modal syariah.
Sahabat Saya
Kemudian daftar pustaka pada halaman akhir buku ini sekaligus dapat dijadikan referensi lanjutan bagi pemula. Jika ingin menapaki tahapan lanjut dalam kelana pasar modal Indonesia. Akhir kata, seperti kutipan pada sampul buku Saham Syariah Kelas Pemula (SARI KELAPA) ini. Pak Lo Kheng Hong sang investor senior pasar modal indonesia mengutip, “Kalau anda ingin belajar saham syariah, bacalah buku sahabat saya, Mang Amsi”.