Perlu diketahui Bahwa perusahaan PT Link Net Tbk (LINK) merupakan salah satu perusahaan yang menyediakan jasa layanan data communication dan juga telekomunikasi. Keberadaan dari perusahaan ini mampu membuat siapa saja dapat terhubung dengan mudah. Berikut sejarah berdirinya PT Link Net Tbk di Indonesia.
Berdasarkan sejarahnya, diketahui bahwa perusahaan ini sudah ada sejak tahun 1996 dengan nama PT Seruling Indah Permai. Perubahan nama menjadi PT Link Net Tbk terjadi pada tahun 2000. Di awal pendiriannya, perusahaan PT Seruling Indah permai ini bergerak dalam bidang usaha perdagangan dan juga jasa.
Kemudian setelah berganti nama di tahun 2000, perusahaan ini menjadi penyedia dalam bidang jasa komputer, internet, serta Jasa umum. Seiring dengan perkembangannya, perusahaan ini memperbanyak kegiatan usahanya pada tahun 2011 dan juga 2019.
Dengan begitu, kegiatan dari perusahaan saat ini yaitu meliputi jasa multimedia, telekomunikasi kabel, internet, perdagangan dan jasa konsultasi manajemen usaha. Suatu langkah penting telah diambil oleh perusahaan dengan membuat perusahaan terbuka atau Tbk di pertengahan tahun 2014 dengan melakukan penawaran umum perdana.
Setelah itu, perusahaan ini resmi tercatat sahamnya di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 2 Juni 2014 dengan kode LINK. Saat ini, PT Link Net Tbk telah menyediakan layanan internet broadband di Indonesia dengan melakukan kerjasama bersama PT First Media Television untuk bisa memberikan layanan televisi berlangganan serta penyedia layanan komunikasi data.
Perusahaan ini mengoperasikan sistem fiber-to-the-home (“FTTH”), fiber-optic hybrid (“HFC”,) dan fiber-to-home (“FTTH”) berteknologi tinggi dan mampu mengoperasikan layanan broadband dua arah 870 MHz. Saat ini, perusahaan telah tersebar di beberapa wilayah Indonesia mulai dari Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan masih banyak lainnya.
Ruang Lingkup Kegiatan PT Link Net Tbk
Jika didasarkan pada ruang lingkup perusahaan. Dapat diketahui bahwa bidang usaha yang dilakukan oleh perseroan ini yaitu berkenaan dengan jasa sistem komunikasi, penyedia jasa internet, jasa multimedia, jasa sambungan internet, jasa teleponi bernilai tambah lainnya sampai dengan jasa telepon internet untuk umum.
Pada tanggal 20 Mei 2014, PT Link Net Tbk mendapatkan pernyataan efektif dari OJK yang berkenaan dengan pelaksanaan penawaran umum perdana saham Link sebanyak 304.265. 000 lembar saham yang bernilai Rp 100 per saham pada harga penawaran senilai Rp 1.600 per saham. Saham tersebut dicatatkan di BEI pada tanggal 2 Juni 2014.
Telah Diakuisisi oleh PT XL Axiata Tbk dan Axiata group Berhad
Berdasarkan data yang diperoleh diketahui bahwa saham dar Link Net Tbk ini telah diakuisisi oleh PT XL Axiata Tbk dan PT Axiata Group Berhad pada 22 Juni 2022 sebanyak 66,03% dengan nilai investasi mencapai Rp 8,72 triliun. Berdasarkan laporan resmi dari Axiata diketahui bahwa perusahaan telekomunikasi asal malaysia ini membeli saham dengan harga Rp 4.800/saham.
Jumlah tersebut dibeli dari pemegang saham sebelumnya yang merupakan unit LIPPO Group yaitu Asia Link Dewa Pte. Ltd. dan PT First Media Tbk. Salah satu hal yang membuat PT Axiata merasa tertarik dengan Link Net Tbk ini yaitu karena telah tercatat di BEI dan telah menyediakan layanan TV berbayar, transmisi data dan koneksi internet berkecepatan tinggi.
Jenis produk yang dibuat oleh PT Link Net Tbk ini terbagi menjadi 2 kategori yaitu First Media untuk yang digunakan oleh pelanggan ritel atau residensial dan Link Net untuk pelanggan korporasi. Kemudian jika dilihat dari operasionalnya, Link Net mampu melayani Residensial dan bisnis di 23 kota yang ada di Indonesia.
Karena berfokus pada kelas menengah, PT Link Net Tbk mampu memiliki sekitar 2,9 juta pelanggan residensial. Bahkan perusahaan ini juga telah memiliki portofolio yang melayani 2.400 klien termasuk lembaga keuangan, pemerintah, bisnis digital dan juga perusahaan multinasional. Itulah yang membuat PT Axiata merasa tertarik mengakuisisi PT Link Net Tbk ini.
Perlu diketahui bahwa layanan Link Net telah dijalankan dengan menggunakan teknologi jaringan infrastruktur HFC atau Hybrid Fiber-Coax dan FTTH atau Fiber to Home. Misi yang ditanamkan oleh perusahaan yaitu dengan mengubah kehidupan konsumen Indonesia dengan menyediakan layanan media, broadband dan solusi inovatif.
Suka dengan artikel ini? Yuk sharing ke temen-temen kamu ya. Semoga bermanfaat!
1 comment
tapi sepertinya LINK tidak masuk DES, dech