PT PP Presisi Tbk atau yang biasa disingkat sebagai PPRE, merupakan anak perusahaan PT. PP (Persero) yang bergerak di bidang pembangunan atau konstruksi. Untuk PPRE sendiri berfokus pada penyewaan alat berat ringan sekaligus pengelolaannya. Berikut sejarah singkat dan profil dari PT PP Presisi Tbk.
PP Presisi merupakan perusahaan konstruksi terkemuka di Indonesia yang berbasis alat berat. Perusahaan ini berdiri sejak tahun 2004 dengan nama PT. Prima Jasa Aldodua (PT. PJA), berfokus pada bisnis penyewaan alat berat. Dalam kerjanya, PP Presisi berkomitmen untuk melakukan transformasi bisnis dan inovasi secara berkelanjutan.
Sehingga pada bulan Juni 2014 namanya diubah menjadi PT PP Alat Konstruksi, yang kemudian diganti kembali menjadi PT PP Peralatan Konstruksi pada bulan Juli di tahun yang sama dengan cakupan bisnis lebih luas.
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan pernyataan efektif kepada PPRE pada tanggal 16 November 2017 untuk melakukan penawaran umum perdana saham (IPO). Kemudian dengan nama PT PP Presisi Tbk (IDX: PPRE), saham perusahaan IPO sebanyak 2.351.221.000 dengan nominal Rp. 100 per lembar. Harga penawarannya saat itu sebesar Rp. 430 per lembar saham.
Pemegang saham yang mempunyai 5% atau lebih atas saham PP Presisi yaitu Koperasi KPS PT Pembangunan Perumahan (5,76%), dan PP (Persero) Tbk (PTPP) (76,99%). Melalui PP (Persero) Tbk (PTPP), Pemerintah Indonesia menjadi pihak pengendali dan pemilik manfaat sebenarnya atas PP Presisi Tbk.
Untuk saat itu, perusahaan sudah mempunyai kapabilitas dalam menyediakan jasa konstruksi dari tujuh lini bisnis. Adapun tujuh lini bisnis tersebut meliputi jasa pertambangan dan penyewaan alat berat, erector, form work, foundation, ready mix, serta civil work secara terintegrasi.
Dalam memberikan value add kepada para konsumen, perusahaan menerapkan ERP-SAP yang didukung pula oleh ISO 9001:2015 Management Quality dan ISO 14001:2007 Environmental Management System. Selain itu sebagai bagian dari operational excellence improvement, PT PP Presisi Tbk didukung pula oleh OHSAS 18001:2015.
Baca Juga : PT Indosat Tbk (ISAT) Profil dan Sejarahnya
Profil Perusahaan
1. Visi Misi Perusahaan
Sebagai perusahaan konstruksi terkemuka di Indonesia, PP Presisi memiliki visi misi. Adapun visinya yaitu menjadi perusahaan konstruksi terintegrasi berbasis alat berat yang terkemuka, baik di Indonesia maupun regional. Sementara misi perusahaan memiliki empat poin utama.
Keempat poin tersebut meliputi menyediakan jasa konstruksi spesialis dengan pelayanan prima dan diferensiasi produk, mengedepankan aspek QSHE serta tata kelola perusahaan yang baik, meningkatkan bisnis terintegrasi dengan layanan berdaya saing tinggi, dan mengembangkan SDM yang profesional serta produktif sesuai nilai-nilai perusahaan.
2. Nilai-Nilai Perusahaan
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa salah satu misi perusahaan yaitu mengembangkan SDM yang profesional serta produktif sesuai dengan nilai-nilai perusahaan. Dalam hal ini, PP Presisi sendiri memiliki nilai perusahaan yang sering disingkat ‘AKHLAK’.
AKHLAK tersebut mengacu pada Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Semua pekerja di perusahaan harus ‘Amanah’, memegang teguh kepercayaan yang telah diberikan. Sumber daya manusia yang dimiliki juga diharapkan ‘Kompeten’, untuk itu mereka harus terus belajar dan mengembangkan kapabilitas.
Dan sesama pekerja harus ‘Harmonis’, saling peduli serta menghargai perbedaan yang ada. Mereka juga diharapkan bisa ‘Loyal’ dan berdedikasi untuk kepentingan bangsa maupun negara. SDM perusahaan dibentuk untuk menjadi sosok yang ‘Adaptif’ dengan terus berinovasi menghadapi perubahan, dan ‘Kolaboratif’ membangun kerjasama yang sinergis.
3. Identitas Umum
PT PP Presisi Tbk memiliki kode saham PPRE, alamat kantornya ada di Plaza PP Jl. TB Simatupang No. 57 Pasar Rebo, Jakarta. Perusahaan bergerak di sektor infrastruktur dengan bidang usaha utama meliputi konstruksi, EPC (Engineering Procurement & Construction), jasa penyewaan, pertambangan, jasa transportasi, pekerjaan mekanikal-electrical, dan perdagangan.
Proyek yang telah diselesaikan ada banyak sekali, di antaranya Tol Trans Sumatera untuk seksi satu sepanjang 39,4 km, proyek pembangunan Sirkuit Mandalika sepanjang 4,3 km dan 17 tikungan, Apartemen Paddington Heights dengan luas lahan 9.000 meter persegi, dan masih banyak lagi.
Selengkapnya profil perusahaan bisa dilihat di situs resminya pada laman www.pp-presisi.co.id. Banyak yang menyebutkan bahwa saham perusahaan ini sangat prospek untuk investasi, yang mana sudah diketahui bahwa PP Presisi telah IPO sejak tahun 2017 silam. Dan selama beberapa tahun ini sahamnya memiliki pertumbuhan yang cukup bagus. Tertarik ?
Suka dengan artikel ini? Yuk sharing ke temen-temen kamu ya. Semoga bermanfaat!